Manokwari (ANTARA) - Wakil Bupati Manokwari, Papua Barat Edi Budoyo akan memimpin roda pemerintahan daerah itu selama masa kampanye Pilkada 2024 lantaran Bupati Hermus Indou mengajukan cuti dari tugasnya.
Bupati Manokwari Hermus Indou di Manokwari, Senin, mengatakan dirinya sudah mengajukan cuti karena ikut dalam kontestasi Pilkada 2024.
"Kami telah menerima surat penugasan dari Pemprov Papua Barat bahwa Wakil Bupati Edi Budoyo akan mengisi posisi bupati selama masa kampanye," kata Hermus.
Hermus mengaku sudah mendapat surat persetujuan cuti dari Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere untuk mengikuti masa kampanye mulai 25 September hingga 23 November 2024.
Adapun masa jabatan Hermus Indou-Edi Budoyo sebagai Bupati-Wakil Bupati Manokwari akan berakhir pada 10 Februari 2025. Mereka dilantik pada 26 Februari 2021 oleh Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan.
Menurut Hermus, Manokwari tidak membutuhkan penjabat baru untuk memimpin daerah itu karena tidak terjadi kekosongan kepemimpinan. Apalagi Wakil Bupati Edi Budoyo masih aktif dan tidak mengikuti kontestasi Pilkada.
"Penjabat atau pelaksana tugas bisa ditunjuk Gubernur atau Mendagri jika terjadi kekosongan kepala daerah, bisa karena masa jabatan habis atau berhalangan tetap seperti meninggal dunia atau menjalani hukuman karena terlibat kasus korupsi," katanya.
Setelah masa kampanye selesai, Hermus akan kembali bertugas memimpin Manokwari hingga berakhirnya masa jabatan.
Wabup Edi Budoyo pimpin roda pemerintahan Manokwari pada masa kampanye
Senin, 23 September 2024 5:50 WIB