"Saya setelah meresmikan PAUD ini diharapkan bisa menjadi bagian penting untuk mendukung peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Asmat," kata dia usai meresmikan PAUD De Ces Cus Bemap di Distrik Agats, Jumat.
Bupati dua periode itu mengakui bahwa perjuangan dan kerja keras untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Asmat membutuhkan kerja sama dan kolaborasi lintas pihak.
"Kehadiran PAUD ini karena komitmen dan kerja sama kita untuk kepentingan pendidikan di Asmat ini," kata dia.
Dia mengatakan, pada dasarnya Pemerintah Asmat berkomitmen untuk terus memprioritaskan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang baik melalui pembangunan infrastruktur pendidikan tetapi juga menyekolahkan anak-anak Asmat di berbagai universitas di Indonesia.
"Ini bagian penting yang harus disiapkan sejak dini karena mereka akan menjadi pemimpin di negeri ini," ucap dia.
Gedung PAUD De Ces Cus Demap memiliki dua ruangan baru dengan jumlah siswa 40 orang yang terdiri atas 30 siswa telah terdaftar di data pokok pendidikan (dapodik) dan dua orang lainnya belum terdaftar karena data mereka belum lengkap.