Lima puluh delapan tim dari berbagai instansi pemerintahan, distrik dan tingkat SMA mengikuti lomba Gerak Jalan Sehat Kontemporer guna memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke-57 Kabupaten Sorong, Rabu.
Pj Bupati Sorong Edison Siagian di Sorong, Rabu, menjelaskan bahwa kemeriahan dan semangat yang ditampilkan setiap kelompok pada Gerak Jalan Sehat Kontemporer ini pun nantinya harus diimplementasikan di dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab di setiap dinas.
"Saya berharap semangat ini pun nantinya bisa diimplementasikan ketika bekerja, karena umur 57 tahun bukan umur yang singkat," jelas dia.
Menurut dia, 57 tahun umur Kabupaten Sorong hendaknya menjadi momentum refleksi untuk mengubah cara kerja menjadi lebih baik dalam rangka pelayanan kepada masyarakat.
"Semangat itulah yang kita butuhkan supaya pelayanan kepada masyarakat lebih optimal," ujar dia.
Titik start Gerak Jalan Sehat Kontemporer ini mulai dari tikungan Pasar Pagi Malawele dan titik finish di Alun-alun Aimas Kabupaten Sorong.
Ketua Panitia Gerak Jalan, Gesang, mengatakan bahwa kegiatan lomba Gerak Jalan Kontemporer ini merupakan salah satu rangkaian dari beberapa rangkaian kegiatan yang dilakukan guna menyambut HUT Kabupaten Sorong.
"Selain kegiatan gerak jalan ada juga kegiatan lain menyambut hari ulang tahun Kabupaten Sorong yaitu pengobatan massal, pameran, hingga kegiatan penghijauan dengan menanam pohon,' ujar Plt Asisten II Pemkab Sorong itu.
Gesang menyebut selain memperingati HUT Kabupaten Sorong ke-57, lewat gerak jalan Kontemporer juga memberikan dampak kesehatan bagi para peserta.
“Para peserta yang nantinya menjadi juara, akan mendapatkan hadiah yang sudah kami siapkan yaitu berupa piala, penghargaan hingga ada uang pembinaan,” tambahnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2024
Pj Bupati Sorong Edison Siagian di Sorong, Rabu, menjelaskan bahwa kemeriahan dan semangat yang ditampilkan setiap kelompok pada Gerak Jalan Sehat Kontemporer ini pun nantinya harus diimplementasikan di dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab di setiap dinas.
"Saya berharap semangat ini pun nantinya bisa diimplementasikan ketika bekerja, karena umur 57 tahun bukan umur yang singkat," jelas dia.
Menurut dia, 57 tahun umur Kabupaten Sorong hendaknya menjadi momentum refleksi untuk mengubah cara kerja menjadi lebih baik dalam rangka pelayanan kepada masyarakat.
"Semangat itulah yang kita butuhkan supaya pelayanan kepada masyarakat lebih optimal," ujar dia.
Titik start Gerak Jalan Sehat Kontemporer ini mulai dari tikungan Pasar Pagi Malawele dan titik finish di Alun-alun Aimas Kabupaten Sorong.
Ketua Panitia Gerak Jalan, Gesang, mengatakan bahwa kegiatan lomba Gerak Jalan Kontemporer ini merupakan salah satu rangkaian dari beberapa rangkaian kegiatan yang dilakukan guna menyambut HUT Kabupaten Sorong.
"Selain kegiatan gerak jalan ada juga kegiatan lain menyambut hari ulang tahun Kabupaten Sorong yaitu pengobatan massal, pameran, hingga kegiatan penghijauan dengan menanam pohon,' ujar Plt Asisten II Pemkab Sorong itu.
Gesang menyebut selain memperingati HUT Kabupaten Sorong ke-57, lewat gerak jalan Kontemporer juga memberikan dampak kesehatan bagi para peserta.
“Para peserta yang nantinya menjadi juara, akan mendapatkan hadiah yang sudah kami siapkan yaitu berupa piala, penghargaan hingga ada uang pembinaan,” tambahnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2024