Bupati Manokwari, Papua Barat Hermus Indou menggelar sosialisasi terkait kebijakan pemerintah pada seluruh guru dan kepala sekolah di daerah itu.

"Kita menyampaikan langsung kebijakan Pemkab Manokwari, terutama pada aspek pengelolaan bidang pendidikan," kata Hermus usai pertemuan tertutup tersebut di Manokwari, Senin.

Ia mengatakan hal itu dilakukan agar para guru dan kepala sekolah mendengar langsung arah kebijakan pembangunan dari bupati sebagai pimpinan daerah.

Program dan pembangunan pendidikan tetap menjadi fokus dan perhatian dari Pemkab Manokwari. Melalui bidang pendidikan akan menentukan masa depan generasi penerus di Papua.

"Kita juga membahas bagaimana pengelolaan perangkat keras dan perangkat lunak di bidang pendidikan hingga sosialisasikan terkait kesejahteraan guru," katanya.

Pada kesempatan itu, bupati mengajak para guru untuk menyukseskan pemilu serentak yang tinggal dua hari lagi. Pemilu untuk menentukan masa depan bangsa dengan memilih pemimpin yang terbaik.

Tidak hanya itu, dia juga meminta guru-guru untuk mengajak keluarga, bahkan anak didiknya yang sudah memenuhi syarat untuk ikut menyalurkan suara pada Pemilu 2024.

"Kita semua harus berpartisipasi untuk menyukseskan Pemilu 2024 di Manokwari," katanya.
 

Pewarta: Ali Nur Ichsan

Editor : Evarianus Supar


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2024