Timika (ANTARA) - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mimika, Papua Tengah mengelola dana otonomi khusus (Otsus) 2025 sebesar Rp8 miliar untuk layanan kesehatan bagi Orang Asli Papua (OAP) setempat.
"Penggunaan dana otsus untuk pelayan kesehatan OAP seperti ketika mereka melakukan rujukan ke luar daerah sehingga semua biaya pengobatan akan ditanggung termasuk transportasi," kata Direktur RSUD Mimika Antonius Pasulu di Timika, Rabu.
Menurut Antonius, selain pasien rujukan, anggaran tersebut juga digunakan untuk membiayai satu orang pendamping dari pihak keluarga.
"Jadi semua akomodasi dan biayanya pengobatan akan ditanggung selama mereka berobat di luar daerah," ujarnya.
Dia menjelaskan pihaknya mendapatkan dua sumber dana otsus di mana dari Kabupaten (Pemkab) Mimika dan juga Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah melalui program "Ko Sehat".
"Pada 2024 kami mendapatkan dana otsus dari Pemkab Mimika sebesar Rp5 miliar dan dari program 'Ko Sehat' dari Pemprov Papua Tengah senilai Rp4 miliar," katanya lagi.
Dia menambahkan sementara tahun ini pihaknya belum mendapatkan informasi terkait besaran dana otsus dari Pemprov Papua Tengah, dan hanya dari Pemkab Mimika sebesar Rp8 miliar.
"Pelayanan kesehatan yang bersumber dari dana otsus dikhususkan bagi masyarakat yang memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) Mimika," ujarnya.
RSUD Mimika: Dana otsus Rp8 miliar untuk beri layanan kesehatan OAP
Rabu, 19 Februari 2025 19:37 WIB

RSUD Mimika yang berada di Jalan Yosudarso. ANTARA/Ardiles Leloltery