Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kabupaten Manokwari memberikan penghargaan kepada Bupati Manokwari Hermus Indou, atas capaian pembangunan daerah dan pertanian.
Koordinator Presidium Majelis KAHMI Manokwari, Purwanto, di Manokwari, Sabtu menyatakan Hermus telah berhasil membuat kemajuan pembangunan yang signifikan di daerah pinggiran dan kampung serta pembangunan bidang pertanian.
"Penghargaan kami berikan dengan harapan agar ke depan, langkah-langkah yang lebih berani dan maju dalam membangun Manokwari bisa diambil," ungkap dia.
Meskipun begitu, Purwanto mengusulkan Pemerintah Kabupaten Manokwari juga mengevaluasi pemanfaatan dana desa agar capaian keluar dan bentuk serta dampaknya dirasakan langsung oleh masyarakat secara lebih cepat.
Untuk pengembangan kawasan pertanian, dia menyebut perlu ada pengembangan komoditas per kawasan yang disesuaikan dengan lahan yang dimiliki masyarakat khususnya di daerah pinggiran atau kampung.
"Sawit yang ada di Manokwari memang penting karena memberikan sumbangan bagi daerah serta penciptaan lapangan kerja, tetapi kami berharap ada evaluasi agar aparatur yang bekerja dalam pengembangan sawit tetap sesuai rel-nya," jelas Purwanto.
KAHMI Manokwari juga mendukung kebijakan Pemkab Manokwari yang membeli beras petani untuk jatah Aparatur Sipil Negara (ASN) di Manokwari, tetapi menurut dia, perlu ada penyerapan hasil pertanian lain seperti sayuran dan jagung.
Purwanto memastikan pihaknya siap membantu pemerintah daerah dalam mengembangkan pertanian melalui Lembaga Kajian dan Pengembangan Ekonomi (LKPE) Insan Cita dan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Insan Cita dalam hal pendampingan hukum secara gratis.
"Kami berharap penghargaan ini akan memberikan semangat akan rencana kerja baik yang sudah, sedang dan akan berjalan ke depan," ungkap Purwanto.
Penghargaan ini sendiri diterima oleh Asisten II Sekretariat Daerah Manokwari, Harjanto Ombesapu di Aula Resto Mansinam Beach di Distrik Manokwari Timur usai pelantikan Pengurus Majelis Daerah KAHMI dan Forum Alumni HMI-Wati (FORHATI) Manokwari.
COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2022
Koordinator Presidium Majelis KAHMI Manokwari, Purwanto, di Manokwari, Sabtu menyatakan Hermus telah berhasil membuat kemajuan pembangunan yang signifikan di daerah pinggiran dan kampung serta pembangunan bidang pertanian.
"Penghargaan kami berikan dengan harapan agar ke depan, langkah-langkah yang lebih berani dan maju dalam membangun Manokwari bisa diambil," ungkap dia.
Meskipun begitu, Purwanto mengusulkan Pemerintah Kabupaten Manokwari juga mengevaluasi pemanfaatan dana desa agar capaian keluar dan bentuk serta dampaknya dirasakan langsung oleh masyarakat secara lebih cepat.
Untuk pengembangan kawasan pertanian, dia menyebut perlu ada pengembangan komoditas per kawasan yang disesuaikan dengan lahan yang dimiliki masyarakat khususnya di daerah pinggiran atau kampung.
"Sawit yang ada di Manokwari memang penting karena memberikan sumbangan bagi daerah serta penciptaan lapangan kerja, tetapi kami berharap ada evaluasi agar aparatur yang bekerja dalam pengembangan sawit tetap sesuai rel-nya," jelas Purwanto.
KAHMI Manokwari juga mendukung kebijakan Pemkab Manokwari yang membeli beras petani untuk jatah Aparatur Sipil Negara (ASN) di Manokwari, tetapi menurut dia, perlu ada penyerapan hasil pertanian lain seperti sayuran dan jagung.
Purwanto memastikan pihaknya siap membantu pemerintah daerah dalam mengembangkan pertanian melalui Lembaga Kajian dan Pengembangan Ekonomi (LKPE) Insan Cita dan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Insan Cita dalam hal pendampingan hukum secara gratis.
"Kami berharap penghargaan ini akan memberikan semangat akan rencana kerja baik yang sudah, sedang dan akan berjalan ke depan," ungkap Purwanto.
Penghargaan ini sendiri diterima oleh Asisten II Sekretariat Daerah Manokwari, Harjanto Ombesapu di Aula Resto Mansinam Beach di Distrik Manokwari Timur usai pelantikan Pengurus Majelis Daerah KAHMI dan Forum Alumni HMI-Wati (FORHATI) Manokwari.
Editor : Evarianus Supar
COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2022