Pemerintah Kota (Pemkot) Sorong, Papua Barat Daya, menghibahkan dana Rp200 juta kepada Gereja Sion Klabala, Kota Sorong, untuk mendukung percepatan pembangunan rumah pastori di gereja itu.

Penjabat Wali Kota Sorong Septinus Lobat di Sorong, Minggu, menjelaskan bantuan hibah ini merupakan komitmen pemerintah untuk memperhatikan kebutuhan masyarakat Kota Sorong, khususnya warga jemaat, supaya kebutuhan jemaat bisa terpenuhi.

"Kami bantu sesuai dengan kondisi keuangan daerah dan kali ini kami salurkan dana hibah atas permintaan Gereja Sion untuk membangun rumah pastori," ucapnya. 

Kendatipun nilai bantuan hibah ini terlihat sedikit, lanjutnya, namun setidaknya bantuan Rp200 juta bisa meringankan beban biaya Gereja Sion untuk menyelesaikan pembangunan gedung pastori.

"Memang selama ini pendeta di Gereja Sion Klabala belum ada tempat tinggal, sehingga mereka mengajukan permohonan ke pemerintah kota untuk bantuan dana. Pemerintah kota akhirnya menganggarkan Rp200 juta untuk membantu pembangunan rumah pastori hamba Tuhan," ujarnya.

Meskipun kondisi keuangan daerah belum stabil, lanjutnya, Pemkot Sorong tetap berupaya untuk memberikan bantuan hibah kepada seluruh keagamaan.

"Hingga saat ini Pemkot Sorong sudah memberikan bantuan kepada empat gereja yang ada di Kota Sorong yaitu GKI Elim Malanu, Gereja Khatolik St Yohanes Pembaptis Km 14, GKI Diaspora Klawalu KM 12 Klasaman, dan Gereja Sion Klabala," kata dia.

Dana hibah yang telah disalurkan Pemkot Sorong kepada empat gereja itu mencapai Rp450 juta. "Jadi selain tempat ibadah Kristen, pemerintah juga menyalurkan bantuan untuk pembangunan masiid dan vihara di Kota Sorong," ucapnya.

Ketua Panitia Pembangunan Pastori Gereja Sion Klabala, Ruddy R Laku menyebutkan bahwa total kebutuhan anggaran pembangunan rumah pastori itu mencapai Rp700 juta.

"Jadi secara keseluruhan kami butuh Rp700 juta untuk bangun rumah pastori," ucapnya. 

Dia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemkot Sorong yang telah menjawab kebutuhan pembangunan rumah pastori. "Ini sudah sangat membantu kami menyelesaikan pembangunan rumah pastori," katanya. 

Pewarta: Yuvensius Lasa Banafanu

Editor : Evarianus Supar


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2024