Manokwari, (Antaranews Papua Barat)-Pawai obor Asean Games tahun 2018 segera dimulai dan melintasi 53 kabupaten kota diantaranya Raja Ampat, Papua Barat.

Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati di Manokwari, Selasa, mengatakan, pemerintah daerah dan masyarakat sudah melakukan persiapan. Kepulauan para raja ini siap menyambut obor Asian Games yang akan dibawa ke daerah tersebut.

Menurut Umlati, kehadiran tim serta para atlet pembawa obor abadi Asean Games dinilai sebagai berkat bagi daerah pemilik wisata bahari tersebut.

"Untuk singgah atau dilewati pawai Obor Asian Games baru akan terulang kembali pada 190 tahun kemudian, karena penyelenggaran Asian Games ini empat tahun sekali dan ada 45 negara Asia. Jadi ini disambut dengan suka cita untuk ikut menyukseskan Asian Games 2018,’’ kata dia.

Obor Asian Games akan singgah di Sorong dan Raja Ampat pada 25-26 Juli. Sebelum sampai di Raja Ampat, obor yang dibawa mantan atlit  Indonesia terlebih dahulu singgah di Sorong.

Sejumlah persiapan telah dilalukan, diantaranya Gladi penyambutan rombongan pawai. Kehadiran tim pawai akan dimanfaatkan untuk mempromosikan potensi wisata ke dunia internasional.

Pembawa obor Asian Games 2018 terdiri dari atlet-atlet legendaris, artis-artis Indonesia, hingga tokoh masyarakat di daerah dan pusat.  Atlet-atlet legenda seperti Taufik Hidayat, Susy Susanti, Rudi Hartono, Yayuk Basuki, hingga Herman Sembalo serta artis di antaranya Nadine Chandrawinata.

Wakil Presiden Republik Indonesia, Jusuf Kalla, akan membuka pawai obor Asian Games pada 18 Juli 2018 di Candi Prambanan, Yogyakarta.  Pawai Obor Asian Games 2018 akan menempuh jarak sekitar 500 kilometer dan akan melewati kota-kota bersejarah dan pariwisata di Indonesia.

Dari Yogyakarta, obor tersebut akan dibawa ke arah timur Indonesia melewati Banyuwangi, Bali, hingga ke Lombok. Kemudian diterbangkan ke Raja Ampat, Sorong selanjutnya dibawa ke arah barat melewati kota-kota seperti Selayar, Makassar, juga sejumlah kota di Kalimantan, Sumatera melewati Aceh, Pekanbaru, Padang, Jambi, dan sampai ke Palembang. Di Palembang, obor Asian Games akan bertahan selama tiga hari sebelum dibawa ke Jakarta dan mengakhiri perjalanan di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Di Raja Ampat, obor Asian Games akan dibawa menyelam ke dasar laut Pianemo oleh artis Nadine Chandrawinata dan mantan atlit renang Richard Sambera. Sedangkan di daratan akan dibawa mantan atlit bulutangkis Susy Susanti.(*)

Pewarta: Toyiban

Editor : Key Tokan A


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2018