Wasior, (Antaranews Papua Barat)- Bupati Teluk Wondama Bernadus A.Imburi mengajak seluruh masyarakat untuk menghindari penyebaran berita bohong (hoax). 

Warga juga diimbau tidak menyebar fitnah, hasutan maupun ujaran kebencian yang bisa menimbulkan permusuhan diantara masyarakat.

"Berkaitan dengan menjaga keamanan, ketenteraman dan ketenangan di dalam hidup  bermasyarakat maka saya mengajak kita semua untuk hindari segala bentuk permusuhan, iri hati, dengki dan penyebaran berita bohong yang sekarang marak baik secara langsung maupun melalui media sosial," kata Imburi.

Bupati menyampaikan itu saat memberi sambutan pada peringatan Isra Miraj di Mushola Yapis di Manggurai, Wasior, Sabtu. 

Dalam kesempatan itu Bupati juga mengajak segenap umat Islam Kabupaten Teluk Wondama untuk tetap memupuk tali silahturami baik antar sesama muslim maupun dengan pemeluk agama lainnya. 

" Sehingga selalu tercipta kehidupan yang penuh damai, rukun dan kekeluargaan, " pesan Imburi yang hadir bersama dengan Sekda Denny Simbar. 

Wakil Ketua II Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Teluk Wondama Abidin Ohoimas mengingatkan umat Islam Wondama agar terus memperkuat iman agar tidak terpengaruh dengan aliran sesat termasuk penyebaran berita bohong.

Perayaan Isra Miraj dilakukan dalam bentuk tabligh akbar dengan menghadirkan penceramah Ustad H.Muhamad Hasim dari Makasar.(*)

Pewarta: Zack T Bala

Editor : Key Tokan A


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2018