Gubernur Papua Barat Daya Elisa Kambu melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Raja Ampat guna memastikan pelayanan kesehatan di wilayah itu berjalan lancar dan optimal.

Gubernur Elisa Kambu, di Raja Ampat, Sabtu, menjelaskan sidak ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk melihat secara dekat pelayanan kesehatan, pemenuhan fasilitas dan tenaga medis, sehingga itu nantinya menjadi rujukan dalam mengambil kebijakan.

"Kita datang untuk melihat kondisi pelayanan di rumah sakit ini, dan ternyata ketika kita datang ada petugas dan dokter sedang menjalankan tugas pelayanan. Kemudian kita juga melihat dan mendoakan para pasien," jelasnya.

Dia mengatakan, sidak ini memang sengaja tidak dijadwalkan sebelumnya untuk memastikan pelayanan kesehatan itu benar-benar berjalan seperti biasanya.

Menurut dia, rumah sakit bagian dari perangkat daerah yang sifatnya vital yang memang perlu mendapatkan perhatian berupa pemenuhan kebutuhan, baik dari segi fasilitas penunjang maupun sumber daya manusia (SDM).

"Pada intinya kita memperkuat sarana yang mendukung pelayanan, seperti peralatan, tapi yang utama adalah SDM," katanya.

Dia mengakui bahwa daerah Kabupaten Raja Ampat terdiri dari berbagai pulau, sehingga masyarakat yang ingin mengakses kesehatan ke rumah sakit terhalang dengan kondisi transportasi laut yang mahal.

Ada beberapa solusi yang ditawarkan untuk dilakukan pada masa kepemimpinan-nya, seperti menyediakan ambulans laut yang memadai atau juga meningkatkan kapasitas puskesmas setempat menjadi puskesmas plus.

"Kondisi ini, ke depan akan kita lihat sama-sama supaya pemenuhan pelayanan kesehatan kepada masyarakat bisa terpenuhi secara baik," ucapnya.
 

Pewarta: Yuvensius Lasa Banafanu

Editor : Evarianus Supar


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2025