Pelaksanaan vaksinasi polio tahun 2024 di Kabupaten Kaimana menjadi yang tertinggi se-Provinsi Papua Barat dengan realisasi mencapai 101,5 persen dari target sasaran 9.765 anak usia 0-7 tahun 11 bulan 29 hari.  

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Papua Barat dr Feny Mayana Paisey di Manokwari, Sabtu mengatakan, penyelenggaraan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio secara serentak dimulai pada 27 Mei 2024.    

"Sampai dengan tanggal 4 Juli 2024, vaksin polio nOPV2 sudah diberikan kepada 9.815 anak di Kabupaten Kaimana," ujar dr Feny Mayana.

Ia menjelaskan cakupan vaksinasi polio untuk anak usia 0-59 bulan di Kaimana tercatat 83,4 persen, kemudian anak usia 5 tahun sampai kurang dari 7 tahun 114,4 persen, dan anak usia 7 tahun 179 persen.  

Imunisasi merupakan salah satu cara efektif mencegah anak tertular virus polio, sehingga perlu kolaborasi lintas pemangku kepentingan dalam merealisasikan minimal 95 persen dari total sasaran.   

"Vaksinasi polio dibagi dalam empat tahap, dan anak-anak harus menerima vaksin lengkap supaya bisa melawan virus polio," katanya menjelaskan.

Selain Kaimana, kata dia, Kabupaten Teluk Bintuni juga sudah masuk zona hijau vaksinasi polio dengan capaian 99,8 persen dari total sasaran 11.966 anak usia 0-7 tahun 11 bulan 29 hari.

Cakupan vaksinasi polio Teluk Bintuni meliputi 94,7 persen anak usia 0-59 bulan, 101,7 persen anak usia 5 tahun sampai kurang dari 7 tahun, dan 123,7 persen anak usia 7 tahun.

"Realisasi pemberian vaksin polio di Kabupaten Teluk Bintuni menempati posisi kedua tertinggi se-Papua Barat," ucap dr Feny.

Ia melanjutkan cakupan vaksinasi polio di Kabupaten Manokwari Selatan mencapai 4.845 anak atau 82 persen dari target 5.905 anak, dan Kabupaten Teluk Wondama 6.802 anak atau 81 persen dari target 8.377 anak.

Kemudian, Kabupaten Manokwari sebanyak 24.144 anak atau 80,4 persen dari target 30.025 anak, dan Kabupaten Fakfak 11.354 anak atau 79,5 persen dari target 14.275 anak.

"Hanya tersisa Kabupaten Pegunungan Arfak yang cakupannya masih rendah yaitu 27,8 persen atau 1.502 anak dari target 5.405 anak yang harus menerima vaksin," tutur dr Feny.

Pewarta: Fransiskus Salu Weking

Editor : Evarianus Supar


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2024