BPJS Kesehatan Cabang Sorong memberikan apresiasi kepada Klinik Prodens Sorong sebagai fasilitas kesehatan yang berkomitmen meningkatkan mutu layanan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) .

Hal itu, kata Kepala BPJS Kesehatan Cabang Sorong, Gilang Yoga Wardanu, di Sorong, Selasa, terlihat pada prestasi Klinik Prodens yang berhasil meraih penghargaan juara  dua Kategori Klinik Utama tahun 2023 di Jakarta, pada 2 Oktober 2023.

“Ini hasil dari komitmen Klinik Prodens dalam meningkatkan mutu layanannya," ucapnya.  Penghargaan ini, lanjutnya, akan menambah motivasi Klinik Prodens dalam memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik lagi.

BPJS Kesehatan pun, kata dia, terus berupaya bersama para stakeholder terkait memastikan simplifikasi administrasi pelayanan, seperti penggunaan KTP saat mengakses layanan kesehatan tanpa perlu fotokopi berkas, alur layanan rujukan yang efisien, digitalisasi pelayanan dan pengklaiman. 

“Selain it, percepatan penyelesaian pengaduan peserta melalui BPJS Satu menjadi langkah proaktif dalam menjawab kebutuhan peserta JKN. Pelayanan yang mudah, cepat dan setara harus betul terasa ketika masyarakat datang ke fasilitas kesehatan,” kata Yoga.

Sementara itu Perwakilan Kepala Klinik Prodens Sorong Wiwin Napitupulu mengatakan pencapaian itu menjadi batu loncatan untuk terus meningkatkan mutu layanan bagi peserta JKN.

“Ini merupakan pengalaman pertama bagi kami dan langsung mendapatkan juara di kegiatan besar seperti ini," ucapnya. 

Klinik Prodens merupakan Klinik Utama yang sudah menjalin kerja sama dengan BPJS Kesehatan Cabang Sorong selama 3 tahun terakhir.

"Kami bersyukur dapat mewakili Kota Sorong untuk menerima penghargaan ini. Tentu ini capaian yang luar biasa untuk kami,” kata Wiwin.

Wiwin berharap ke depan Klinik Prodens  semakin semangat untuk melayani peserta JKN dengan komitmen untuk memperkuat sarana dan prasarana serta Sumber Daya Manusia (SDM) yang lebih baik lagi. 

Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) yang berkolaborasi dengan BPJS Kesehatan Cabang Sorong ada 199 yang terdiri dari puskesmas, klinik pratama, dokter praktek perorangan. Kemudian, untuk Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL) terdapat 10 yang terdiri dari sembilan rumah sakit dan satu klinik utama.

Pewarta: Yuvensius Lasa Banafanu

Editor : Evarianus Supar


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2023