"Memang benar Yonif 509/Kostrad tergabung dengan Koops Habema yang melaksanakan tugas Operasi Pengamanan Perbatasan (Opspamtas) Mobil RI-PNG, khususnya di wilayah Kabupaten Intan Jaya, Provinsi Papua Tengah," kata Pangkoops Habema Brigjen TNI Lucky Avianto dalam keterangan tertulisnya, Selasa.
Menurut dia, pembagian peralatan sekolah dilakukan disela-sela patroli yang menjadi tugas utamanya. Selain membagikan peralatan sekolah berupa buku tulis dan pensil, juga anggota menyapa warga yang ditemui saat bertugas.
Secara terpisah, Komandan Satgas Yonif 509 Kostrad, Letkol Inf Dian Dessiawan Setyadi menambahkan, sebelum berpatroli para prajurit dipesan agar saat bertugas memanfaatkan waktu penugasan untuk hal-hal positif.
Salah satu kegiatan yang dilakukan yakni membagikan peralatan sekolah ke anak-anak yang ditemui saat berpatroli.
"Selama berada di daerah penugasan prajurit juga harus waspada dan berhati-hati," harap Dansatgas Yonif 509/ Kostrad, Letkol Inf Dian Dessiawan Setyadi.
Salah seorang anak yang menerima Simon Ulau menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan. "Terima kasih om tentara, hidup TNI”,ucap Simon dengan wajah senang.
Menurut dia, pembagian peralatan sekolah dilakukan disela-sela patroli yang menjadi tugas utamanya. Selain membagikan peralatan sekolah berupa buku tulis dan pensil, juga anggota menyapa warga yang ditemui saat bertugas.
Secara terpisah, Komandan Satgas Yonif 509 Kostrad, Letkol Inf Dian Dessiawan Setyadi menambahkan, sebelum berpatroli para prajurit dipesan agar saat bertugas memanfaatkan waktu penugasan untuk hal-hal positif.
Salah satu kegiatan yang dilakukan yakni membagikan peralatan sekolah ke anak-anak yang ditemui saat berpatroli.
"Selama berada di daerah penugasan prajurit juga harus waspada dan berhati-hati," harap Dansatgas Yonif 509/ Kostrad, Letkol Inf Dian Dessiawan Setyadi.
Salah seorang anak yang menerima Simon Ulau menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan. "Terima kasih om tentara, hidup TNI”,ucap Simon dengan wajah senang.