Manokwari, (Antaranews Papua Barat)-Kapolda Papua Barat Brigjen Pol Rudolf Albert Rodja berpesan agar Kombes Pol Jeremias Rontini membawa bekal positif untuk mengawali tugas sebagai Kepala Satuan Brigade Mobil Polda Papua.

"Dinamika masyarakat di Papua berbeda dengan Papua Barat. Papua lebih Dinamis untuk itu perlu bekal yang baik dan apa yang sudah dilaksanakaan di Papua Barat bisa dilanjutkan di Papua," kata Kapolda pada serahterima Jabatan Kasat Brimob Polda Papua Barat di Manokwari, Rabu.

Kombes Pol Jeremias Rontini yang semula menjabat sebagai Kasat Brimob Polda Papua Barat digeser pada jabatan yang sama di Polda Papua. Jabatan Kasat Brimob Papua Barat diserahkan kepada Kombes Pol Godhelp Cornelis Mansnembra.

Kapolda mengatakan, wilayah geografi Papua jauh lebih luas dibanding Papua Barat dengan tingkat kesulitan dan jumlah penduduk lebih besar.

Ia pun yakin, dari pengalamam kepimpinan selama enam bulan di Papua Barat, Rontini mampu mengemban tanggungjawab itu.

Rodja berpandangan, Rontini cukup berhasil membawa perubahan di linkungan Satuan Brimob Papua Barat. Pengalaman itu dinilai bisa menjadi modal awal untuk melaksanakan tugas yang sama di Papua.

Kepada Kasat Brimob Papua Barat yang baru Kapolda juga berpesan agar mampu bekerja lebih baik.

"Anda adalah orang Papua dan bukan orang baru di sini. Orang tua anda sudah menorehkan prestasi yang gemilang sebagai anggota Polri di Manokwari. Saya berharap, anda meniru prestasi orang tua anda," kata dia.

Menurutnya modal utama untuk memimpin pasukan Brimob adalah disiplin serta mampu memberi contoh atau teladan yang baik kepada anggota dan masyarakat.

"Sebagai pimpinan, banyak yang harus difikirkan. Dari hal-hal kecil dari anda buka mata saat bangun tidur sampai anda tidur lagi harus bisa menjadi contoh,"ujarnya lagi.

Ia juga menekankan, agar Mansnembra menyatu dengan personilnya saat kondisi sulit maupun normal.

"Banyak sekarang komandan Brimob jadi tuan-tuan besar. Dimana anak buah sibuk bekerja tapi Komandanya tidak ada ditempat. Saya mengingatkan, dimana ada anggota Brimob bekerja disitu harus ada komandan,"sebutnya.(*)
    
    

Pewarta: Toyiban

Editor : Key Tokan A


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2018