Persatuan Wanita Kristen Indonesia (PWKI) Papua Barat berhasil mengumpulkan 50 kantong darah dalam aksi donor darah dalam rangka memperingati HUT ke-77 organisasi itu di Manokwari, Selasa.
Ketua DPD PWKI Papua Barat Febelina Wondiwoy mengatakan puluhan kantong darah tersebut diperoleh dari anggota PWKI dan juga TNI-Polri yang terlibat dalam kegiatan tersebut.
"Donor darah ini diikuti sejumlah organisasi perempuan, TNI, Polri dan masyarakat umum dan mengumpulkan 50 kantong darah yang langsung di tangani oleh Palang Merah Indonesia," kata dia.
Dirinya menyebut, donor darah yang dilaksanakan sebagai upaya membantu daerah dalam memenuhi kebutuhan darah yang sering kosong di Unit Transfusi darah (UTD).
"Aksi donor darah kami lakukan karena stok darah sering kosong sehingga PWKI tergerak memenuhi tingginya kebutuhan darah di Manokwari," sebut dia.
Selain pelaksanaan donor darah, PWKI Papua Barat juga melaksanakan sosialisasi hukum kepada organisasi wanita dan masyarakat umum tentang perlindungan perempuan dan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Febelina menyebut, pelaksanaan sosialisasi hukum tindak kekerasan dalam rumahtangga (KDRT) mengingat tingginya angka KDRT di wilayah Manokwari.
"Sosialisasi hukum yang diberikan oleh PWKI diharapkan bisa menekan tingginya angka kekerasan dalam rumah tangga (KDRT)," tandas dia.
Selain itu, membantu program pemerintah untuk peningkatan ekonomi dengan UMKM, PWKI juga memberikan bantuan modal usaha kepada sejumlah penyandang disabilitas.
COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2023