Sorong, (Antara) - Badan Urusan Logistik Sorong, Papua Barat   meluncurkan gerakan stabilisasi pangan dengan menggelar pasar murah untuk menekan lonjakan harga menjelang Ramadhan di wilayah itu.

Kepala Sub Divre Bulog Sorong Elitawati di Sorong, Kamis mengatakan kegiatan pasar murah gerakan stabilisasi pangan tersebut adalah agenda nasional yang dilakukan serentak di seluruh kantor Bulog Indonesia.

Dia mengatakan pasar murah gerakan stabilisasi pangan Bulog menjual delapan komoditas bahan pokok seperti beras, gula pasir, daging beku, minyak goreng, bawang putih, dan bawang merah, telur ayam dan cabe.

Menurut dia Bulog menjual komoditas bahan pokok tersebut dengan harga murah bertujuan untuk menekan agar tidak terjadi lonjakan harga bahan pangan di Sorong.

Ia menyampaikan pasar murah tidak hanya dilakukan di Kantor Bulog saja, tetapi juga dilakukan di Rumah Pangan Kita (RPK) wilayah kerja Bulog Sorong  yang tersebar pada kota dan Kabupaten Sorong serta Kabupaten Raja Ampat.

Pasar murah ini, kata dia yang dijual baru tiga komoditas bahan pokok yakni beras 10 kilogram seharga Rp95.000, gula pasir satu kilogram Rp.12.500 dan satu liter minyak goreng Rp14.000.

"Komoditas bahan pokok lainnya seperti bawang putih, bawang merah, telur ayam, cabe dan daging sapi beku dalam perjalanan pengiriman menuju Kota Sorong," ujarnya.(*)

Pewarta: Ernes B Kakisina

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2017