Manokwari, (Antaranews Papua Barat)- Dewan Pimpinan Daerah Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) Provin Papua Barat menargetkan tiga Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di provinsi tersebut terbentuk pada 2019.

Ketua HPI Papua Barat Matias Rumbruren di Manokwari, Jumat, mengatakan bahwa 2019 HPI akan membentuk tiga pengurus cabang di Papua Barat yakni, DPC HPI Kabupaten Tambrauw, Manokwari Selatan, dan Teluk Wondama.

Dia mengatakan, pembentukan tiga DPC tersebut merupakan hasil keputusan bersama pengurus HPI Papua Barat pada rapat kerja daerah (Rakerda) pada 23 Januari 2019.

Menurut dia, pembentukan DPC HPI pada tiga daerah tersebut menjadi prioritas tahun ini sebab pariwisata tiga daerah tersebut berkembang maju dan mulai banyak kunjungan wisatawan.

Karena itu, kata dia, pembentukan HPI agar pemandu wisata pada daerah tersebut terorganisir serta ada program pelatihan guna peningkatan kualitas pemandu lokal sehingga pelayanan bagi wisatawan baik.

Selain itu, ada beberapa program yang menjadi prioritas tahun ini pula yakni, pelatihan sertifikasi pemandu untuk peningkatan kualitas dan sumber daya manusia pramuwisata, serta Rancangan Peraturan Gubernur tentang pramuwisata di provinsi Papua Barat.

"Kami juga akan menyelenggarakan kegiatan-kegiatan yang bersifat promosi destinasi wisata baru di provinsi Papua Barat selain Raja Ampat yang telah mendunia," ujarnya.***1***

Pewarta: Ernes Broning Kakisina

Editor : Ernes Broning Kakisina


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2019