Wakil Bupati Teluk Wondama Andarias Kayukatui membuka secara resmi kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-113 tahun 2022, bertempat di Lapangan Upacara Kantor Bupati Teluk Wondama, Rabu.
 
Dalam sambutannya, Wabup Kayukatui  menyampaikan terima kasih Pemda dan masyarakat Teluk Wondama kepada Panglima Kodam XVIII Kasuari dan jajaran Kodim 1801/Manokwari yang telah menetapkan Kampung Mamisi, Distrik Nikiwar, Kabupaten Teluk Wondama sebagai lokasi sasaran TMMD-113 tahun 2022.
 
"Kemanunggalan TNI bersama masyarakat dan lintas sektor ini sangat membantu Pemda Teluk Wondama dalam meningkatkan akselerasi pembangunan pedesaan terpencil khususnya di Kampung Mamisi, Distrik Nikiwar," katanya.

Dia berharap sasaran pembangunan fisik dan non fisik TMMD di Kampung Mamisi akan membawa kemajuan pembangunan dan perubahan paradigma masyarakat terhadap kehadiran TNI di daerah ini.
 
Wabup Kayukatui juga mengajak aparat kampung dan masyarakat Mamisi agar turut andil menyukseskan program TMMD tersebut dengan semangat gotong-royong bersama satuan tugas (satgas) selama pelaksanaan program fisik maupun non fisik. 
 
"Melalui TMMD 113 ini dapat tercipta masyarakat yang dinamis untuk membangun desa menyongsong hari esok yang lebih baik, yang dilandasi semangat kebersamaan gotong-royong,” ujarnya. 
 
Komandan Kodim 1801/Manokwari Letkol Inf Rachmat Christanto mengatakan TMMD ke-113 di Kampung Mamisi berlangsung selama 30 hari terhitung mulai Rabu, 11 Mei 2022 hingga Kamis, 9 Juni 2022.
 
Dandim mengatakan sasaran fisik yang akan dibangun antara lain rehab berat rumah rakyat 10 unit, rehab ringan rumah rakyat 2 unit, bangun baru rumah rakyat tipe "45" 1 unit, pengecoran jalan sepanjang 150 meter 1 unit dan pembangunan jembatan kayu 6 meter 1 unit. 
 
Sementara sasaran non fisik, antara lain , penyuluhan bela negara , penyuluhan tentang hidup bersih dan pemutaran film perjuangan.
 
"Tujuan dari kegiatan TMMD ini dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan yang bersifat fisik maupun nonfisik," ujar Letkol Christanto..

Pewarta: Hans Arnold Kapisa

Editor : Evarianus Supar


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2022