Wasior, (Antaranews Papua Barat) - Pengurus Ikatan Motor Indonesia (IMI) Cabang Kabupaten Teluk Wondama, Papua Barat periode 2018/2020 resmi dilantik. Zulkarnain Bian dikukuhkan sebagai ketua organisasi olahraga otomotif itu selama dua tahun ke depan.

Pelantikan dilakukan oleh Ketua IMI Papua Barat Markus Suila bersamaan dengan pembukaan Kejurnas Motoprix Region VI  Putaran I di sirkuit dadakan kompleks perkantoran Pemkab di Isei, Jumat.

Suila berharap pengurus yang baru dilantik melaksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab agar bisa mewujudkan IMI yang profesional.

"Jadikan IMI sebagai wadah berkumpulnya penggiat olahraga otomotif yang mampu melahirkan atlet-atlet  balap motor yang berprestasi,"pesan Suila dalam sambutannya.

Selaku Ketua Umum KONI Provinsi Papua Barat, Gubernur Dominggus Mandacan juga mengharapkan Zulkarnain Bian bersama pengurus IMI Wondama mampu melahirkan atlet olahraga otomotif yang berprestasi sehingga mampu mengharumkan nama Teluk Wondama juga Provinsi Papua Barat.

"IMI juga harus menjadi mitra kerja yang baik dengan Pemerintah Daerah dan masyarakat," pesan Gubernur dalam sambutan tertulis dibacakan Bupati Teluk Wondama Bernadus Imburi. (*) 

Pewarta: Zack T Bala

Editor : Key Tokan A


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2018