Pemerintah pusat melalui Direktorat Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat siap mengembangkan ruas jalan nasional Essausesa-Maruni Manokwari, Provinsi Papua Barat.

Direktorat Jendral Bina Marga tahun ini telah menyiapkan anggaran sekitar Rp 70 miliar untuk pengembangan ruas jalan tersebut. Anggaran bisa dicairkan jika proses di daerah telah tuntas.

"Kalau tahun ini lahan sudah siap, anggaran bisa dicairkan dan pembangunan bisa dimulai. Kuncinya ada pada pembebasan lahan," Kata Kepala Seksi Pembangunan dan Presentasi Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) XVII Manokwari, Albert Merauje di Manokwari, Senin.

Seperti diketahui, Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan menginginkan ruas jalan Essausesa-Maruni diperlebar karena volume kendaraan di daerah tersebut terus meningkat. Saat ini pemerintah daerah sedang melakukan persiapan untuk membayar ganti rugi lahan yang terkena dampak pelebaran tersebut.

Albert menyebutkan, BPJN XVII siap melaksanakan keinginan gubernur, karena pemerintah pusat pun sangat mendukung rencana pengembangan jalan tersebut.

"Prinsipnya kami siap, sekarang kita sedang menunggu upaya pemerintah provinsi dan kabupaten dalam membebaskan lahan," kata dia lagi.

Ruas jalan sejauh 21 kilo meter lebih tersebut akan diperlebar hingga 25 meter. Itu dilakukan untuk mengatisipasi peningkatan volume kendaran pada beberapa tahun kedepan.

Desain ruas jalan ini, kata Albert, telah siap dan sudah dipresentasikan dihadapan pemerintah daerah. Saat ini BPJN sedang menyiapkan dokumen analisa mengenai dampak lingkungan (Amdal).

Ia berharap, secara bertahap pembebasan lahan sudah dilakukan tahun ini, sehingga anggaran pusat bisa dicaikan untuk memulai pembangunan.

"Kan sudah jelas kewenangan pusat dan daerah. Masalah pembebasan lahan itu urusan daerah, pusat bertanggungjawab pada pembangunanya," ujarnya lagi.

Jika tahun ini pembangunan belum bisa dilaksanakan, lanjut Albert, anggaran yang telah disiapkan akan dikembalikan ke kas negara atau dialihkan pada kegiatan lain.

"Sekali lagi, Ditjen Bina Marga sudah sangat siap, sekarang tergantung prosesnya di daerah. Mudah-mudahan berjalan lancar," katanya.
 

Pewarta: Toyiban

Editor : Key Tokan A


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2019