Kantor Basarnas Manokwari, Provinsi Papua Barat menggelar aksi donor darah guna membantu Palang Merah Indonesia (PMI) memenuhi kebutuhan darah di daerah itu.

Kepala Kantor Basarnas Manokwari, I Wayan Suyatna, di Manokwari, Kamis, mengatakan, aksi donor darah dilakukan serentak oleh Kantor Basarnas se-Indonesia untuk menyambut HUT Basarnas ke-52 yang jatuh pada 28 Februari 2024.

“Kita target mengumpulkan minimal 52 kantong darah untuk diserahkan kepada PMI. Tapi, mau lebih dari itu, mau 100, 200 kantong darah yang terkumpul jauh lebih bagus,” katanya.

Ia menyebut donor darah itu juga melibatkan jajaran TNI AD, TNI AL, Polri dan seluruh anggota Basarnas dan Dharma Wanita SAR Manokwari serta unsur potensi SAR lainnya termasuk wartawan.

Ia mengatakan, donor darah menjadi kegiatan yang penting dan efektif untuk menyambut HUT Basarnas ke-52. Donor darah menjadi simbol untuk pertolongan dan keselamatan.

“Donor darah ini tentu membantu ketersediaan darah bagi masyarakat Manokwari yang membutuhkan, selain juga sebagai momen untuk meningkatkan koordinasi menghadapi kondisi yang membahayakan manusia,” katanya.

Pewarta: Ali Nur Ichsan

Editor : Evarianus Supar


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2024