Waisai, (Antaranews Papua Barat) - Sebagai daerah persinggahan Torch Relay Asian Games 2018 Pemerintah Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat menyatakan siap menyambut kedatangan tim Obor yang dijadwalkan mengelilingi Raja Ampat pada 26-28 Juli.

Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati bersama panitia kegiatan Selasa, melakukan peninjauan rute yang akan dilalui oleh tim yang membawa Obor Asian Games di Kabupaten Raja Ampat.

Bupati Abdul Faris Umlati mengatakan, tim yang membawa Obor Asian Games dari Kota Sorong akan menuju ke destinasi wisata Piaynemo dengan menggunakan kapal perang Indonesia.

Dia mengatakan, setelah prosesi obor di Pulau Piaynemo, obor akan dibawah oleh tim menuju Waisai, ibukota Kabupaten Raja Ampat dan tim pelari yang telah disiapkan akan membawa obor mengelilingi Waisai.

"Saya sebagai kepala daerah bersama dengan muspida setempat akan menyambut Obor Asian Games di pelabuhan Waisai dan menyerahkan kepada tim pelari membawa obor mengelilingi kota," ujarnya.

Menurut dia, pemerintah daerah bersama panitia dari Jakarta telah melakukan pensiapan atau gladi bersih acara penyambutan obor di Waisai dan semua berjalan dengan baik.

"Pemerintah daerah, TNI dan Polrri serta seluruh lapisan masyarakat Raja Ampat telah siap mensukseskan Torch Relay Asian Games 2018,"tambah Bupati.(*)

Pewarta: Ernes Broning Kakisina

Editor : Ernes Broning Kakisina


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2018