Jakarta (ANTARA News) - Anggota DPR RI dari Partai Golkar Mukhammad Misbakhun mengajak kaum dhuafa dan anak-anak yatim piatu untuk mendoakan Presiden Joko Widodo agar dapat memenangi Pemilu Presiden 2019.

Menurut Mukhammad Misbakhun melalui pernyataan tertulisnya yang diterima di Jakarta, Senin, Presiden Jokowi telah membuktikan hasil kerjanya membangun infrastruktur baik jalan, jembatan, pelabuhan, dan sebagainya, yang bermanfaat bagi rakyat banyak. 

Presiden Joko Widodo, kata dia, juga merupakan figur yang dekat dengan umat Islam dan mendukung tetap tegaknya Islam rahmatan lil 'alamin di negeri ini.

"Karena itu, Partai Golkar sejak awal telah memutuskan mendukung Presiden Jokowi sebagai calon presiden pada Pemilu Presiden 2019," katanya.

Anggota DPR RI dari daerah pemilihan Jawa Timur II yakni Kota/Kabupaten Pasuruan dan Kota/Kabupaten Probolinggo itu, pada saat berbuka puasa bersama ratusan kaum dhuafa dan anak-anak yatim piatu, di Kota Pasuruan, Minggu (10/6), mengajak mereka untuk bersama-sama mendoakan Presiden Joko Widodo dapat memenangi Pemilu Presiden 2019.  

Pada kesempatan tersebut, Misbakhun juga mengajak kaum dhuafa dan anak-anak yatim piatu, turut mendoakan pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak dapat terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur pada pilkada Jawa Timur, tanggal 27 Juni mendatang. 

"Saya meminta kepada ibu-ibu kaum dhuafa dan anak-anak yatim piatu, doa dan dukungannya agar Pak Jokowi terpilih kembali menjadi presiden untuk periode kedua, serta Bu Khofifah menjadi gubernur Jatim," kata Misbakhun.

Pertemuan antara Misbakhun dengan kaum dhuafa dan anak-anak yatim piatu itu, juga dihadiri Arumi Bachin, Istri calon gubernur Jawa Timur Emil Dardak serta tokoh Partai Golkar Kota Pasuruan H Thoyib. 

Pewarta: Riza Harahap
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018