Sorong, (Antaranews Papua Barat) -Komandan Kodim 1704 Sorong Letkol Inf Andar Dodianto Panggabean sebagai Dansatgas TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke101 mengharapkan prajuritnya mampu berkomunikasi baik dengan masyarakat Kampung Sailala Distrik Sayosa, Kabupaten Sorong tempat pelaksanaan TMMD 2018.
"Komunikasi yang baik dengan masyarakat maupun sesama prajurit adalah kekuatan dalam melaksanakan program pembangunan fisik maupun nonfisik TMMD 101 di Kampung Sailala," kata Letkol Inf Andar Dodianto Panggabean di Sorong, Minggu.
Dia mengatakan, pembukaan kegiatan TMMD pada 4 April 2018. Sebagian prajurit Satgas TMMD sudah berada di lokasi kegiatan guna mempersiapkan acara pembukaan maupun pelaksanaan pembangunan fisik rumah layak huni masyarakat setempat.
Menurut dia, manfaat program TMMD ke 101 tahun 2018 harus benar-benar dirasakan oleh masyarakat sasaran. Progam ini pula diharapkan dapat mengangkat derajat masyarakat yang lambat berkembang maju karena minimnya sarana dan prasarana.
Karena itu, Dandim berharap Satgas TMMD mampu menjalani komunikasi yang baik dengan masyarakat kampung sailala sehingga masyarakat membantu pelaksanaan program TMMD hingga tuntas tepat waktu.
Selain itu, Satgas jangan hanya terpaku dengan program baku yang direncanakan saja, tetapi dapat membuat program tambahan yang bermanfaat dan benar-benar dirasakan oleh masyarakat setempat.
"Membuat program tambahan harus lebih dikonsentrasikan pada pekerjaan-pekerjaan renovasi yang menyentuh kepentingan masyarakat seperti jalan untuk memudahkan mobilisasi orang dan transportasi," ujarnya.
Kegiatan program TMMD Kampung Sailala yang direncanakan adalah pembangunan fisik yakni sembilan unit rumah layak huni, empat unit MCK, satu unit pos kamling, pengecatan gedung gereja, pengadaan loncenng gereja, serta rehab satu ruang kelas Sekolah Dasar.
Kegiatan non fisik yaitu penyuluhan kesehatan, pengobatan massal, penyuluhan kamtibmas, penyuluhan pertanian, penyuluhan bela negara, dan pemutaran film perjuangan.(*)