Manokwari (ANTARA) - Tiga kapal penumpang PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) yang beroperasi di Kabupaten Manokwari, Papua Barat, memberikan diskon seawifi untuk para penumpangnya pada tanggal 27-29 April 2025.
Kepala Pelni Cabang Manokwari Yusuf di Manokwari, Senin, mengatakan diskon sebesar 50 persen untuk paket internet 4 jam tersebut diberikan kepada penumpang untuk memeriahkan HUT Ke-73 Pelni pada 28 April 2025.
“Diskon seawifi ini sebenarnya diberlakukan untuk delapan kapal penumpang Pelni, tapi tiga di antaranya adalah kapal yang sandar di Manokwari yaitu KM Gunung Dempo, KM Dorolonda dan KM Dobonsolo,” katanya.
Sedangkan lima kapal lain yang memberlakukan diskon seawifi adalah KM Kelud, KM Labobar, KM Bukit Siguntang, KM Nggapulu dan KM Ciremai.
Ia menjelaskan layanan seawifi adalah salah satu fasilitas unggulan Pelni yang memungkinkan penumpang untuk tetap produktif dengan koneksi internet selama perjalanan antarpulau.
“Diskon tersebut menjadi wujud komitmen Pelni untuk memberikan pengalaman perjalanan yang berkesan dan tetap terhubung dengan orang tercinta selama pelayaran,” ujarnya.
Sementara Sekretaris Perusahaan Pelni Evan Eryanto mengungkapkan diskon tersebut merupakan bentuk terima kasih Pelni kepada para penumpang yang sudah setia menggunakan layanan kapal Pelni.
“HUT Ke-73 Pelni adalah momen merayakan bersama masyarakat Indonesia. Ini adalah cara kami mengucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat selama 73 tahun, sekaligus memperkuat peran Pelni sebagai pemimpin industri pelayaran nasional yang mendukung transformasi digital,” katanya.
Pelni mengimbau para penumpang segera memanfaatkan diskon ini karena kuota yang disediakan terbatas, hanya untuk 125 pembeli pertama per hari di setiap kapal.
“Kehadiran seawifi di seluruh kapal penumpang Pelni menunjang kebutuhan komunikasi penumpang yang ingin selalu terhubung ke media sosial,” tambah Evan.
Dengan menyediakan akses internet yang terjangkau di kapal, Pelni tidak hanya meningkatkan kenyamanan perjalanan, tetapi juga berkontribusi pada misi pemerintah untuk memperluas konektivitas digital hingga ke wilayah 3TP.
“Kami berharap di usia yang ke-73, Pelni dapat terus menjadi pelopor transportasi laut yang inovatif, memberikan layanan prima dan selalu menjadi pilihan utama masyarakat Indonesia dalam setiap perjalanan,” katanya.
Pelni sebagai BUMN yang bergerak di bidang jasa pelayaran saat ini mengoperasikan 25 kapal penumpang yang melayani 511 ruas dengan 1.359 rute dan menyinggahi 74 pelabuhan.
Selain angkutan penumpang, Pelni juga melayani 30 trayek kapal perintis yang menjadi sarana aksesibilitas bagi mobilitas penduduk di wilayah 3TP, dimana kapal perintis menyinggahi 230 pelabuhan dengan total 522 ruas.
Pelni juga mengoperasikan sebanyak 18 kapal rede. Untuk pelayanan bisnis logistik, saat ini Pelni mengoperasikan 8 trayek tol laut serta satu trayek khusus untuk kapal ternak.
Tiga kapal Pelni beroperasi di Manokwari beri diskon seawifi
Senin, 28 April 2025 18:55 WIB

Kepala Pelni Cabang Manokwari Yusuf saat memotong tumpeng pada peringatan HUT PELNI ke-73, di Manokwari, Senin (28/4/2025) (ANTARA/Ali Nur Ichsan)