Manokwari (ANTARA) - Kantor Perwakilan Bank Indonesia Papua Barat, menampilkan produk pala beserta turunan dari Kabupaten Fakfak, Provinsi Papua Barat, pada FHA–Food & Beverage Singapore Expo 2025 yang diselenggarakan di Singapura.
Deputi Kepala Kantor Perwakilan BI Papua Barat Roni Cahyadi di Manokwari, Senin, mengatakan produk pala olahan UMKM Papua Global Spices diikutsertakan dalam pameran makanan dan minuman terbesar se-Asia Tenggara itu.
"Komoditas pala (nutmeg/Myristica fragrans) dan produk turunan ditampilkan pada ajang yang berlangsung 8 sampai 11 April 2025," katanya.
Roni menyebut bahwa produk pala dan turunannya seperti nutmeg butter mendapat respons positif dari para pengunjung Singapore Expo, termasuk Duta Besar Indonesia untuk Singapura Suryopratomo.
Pelaku industri food and beverage mengaku baru pertama kali melihat produk pala beserta turunannya, dan langsung tertarik karena keunikan, kualitas serta potensi pemanfaatannya.
"Jaringan hotel internasional, calon mitra dan investor Eropa juga tertarik dengan nutmeg butter sebagai bahan utama produk spa premium, resep makanan sehat modern," katanya.
Dia menjelaskan Papua Global Spices menjadi salah satu dari 15 UMKM mitra binaan Bank Indonesia yang dinyatakan lolos kurasi tingkat nasional, sebelum mengikuti pameran di Singapore Expo.
Proses kurasi produk unggulan tingkat nasional yang dilaksanakan di Jakarta pada Februari 2025, diikuti ratusan UMKM dari seluruh Kantor Perwakilan Bank Indonesia dalam negeri.
"Papua Global Spices dari Papua Barat sebelumnya sudah lolos kurasi tingkat nasional, sehingga diikutkan dalam 'event' internasional," ucap Roni.
Pemilik CV Papua Global Spices Sofia Ekawati mengatakan penggunaan fasilitas teknologi cold solar dryer yang difasilitasi Bank Indonesia Papua Barat menjadi jaminan mutu produk terbebas dari aflatoksin.
Dukungan Bank Indonesia menjadikan produk pala dan produk turunan pala mampu menjawab standar kualitas pasar global, sehingga ke depannya akan dikembangkan produk rempah lainnya.
"Kami berkomitmen kembangkan rempah-rempah lokal dan mengangkat Fakfak sebagai pusat unggulan rempah Indonesia di mata dunia," ucap Sofia.
BI Papua Barat tampilkan produk pala dari Fakfak di Singapore Expo
Senin, 14 April 2025 19:10 WIB

Duta Besar Indonesia untuk Singapura Suryopratomo foto bersama UMKM Papua Global Spices seusai melihat produk pala dan turunan yang ditampilkan pada even FHA–Food & Beverage 2025 di Singapore Expo, Singapura. (ANTARA/HO-Bank Indonesia Papua Barat)