Manokwari (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Papua Barat akan menjalin kerja sama dengan Starlink guna mendukung operasional Koperasi Merah Putih tingkat kampung di wilayah blank spot seperti Kabupaten Pegunungan Arfak.
Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Diskominfo) Papua Barat Frans Istia di Manokwari, Kamis, mengatakan penggunaan Starlink lebih efisien dan efektif dari sisi pembiayaan maupun waktu.
Kerja sama dengan provider Starlink menjadi usulan program prioritas sesuai Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2025 tentang Percepatan Pembentukan Koperasi Desa dan Kelurahan Merah Putih.
"Kampung yang belum ada BTS (base transceiver station), kami gunakan teknologi lain yaitu Starlink," ucap Istia.
Ia menyebut penyediaan fasilitas jaringan telekomunikasi internet memudahkan manajemen menerapkan sistem operasional koperasi berbasis digital, sekaligus mempromosikan potensi daerah masing-masing.
Keberadaan Starlink mampu menjawab kebutuhan masyarakat di sejumlah kampung yang selama ini masih kesulitan mengakses layanan teknologi informasi, dan pengadaan perangkat Starlink dilakukan bertahap.
"Pembangunan infrastruktur telekomunikasi digital tidak murah, jadi penganggarannya harus bertahap," ujarnya.
Dari tujuh kabupaten di Papua Barat hanya Pegunungan Arfak yang masuk dalam daftar kawasan blank spot karena 80 persen wilayah belum terkoneksi dengan jaringan telekomunikasi digital.
Kemampuan anggaran pemerintah provinsi perlu ditopang oleh masing-masing pemerintah kabupaten, sehingga upaya membangun infrastruktur jaringan telekomunikasi dapat berjalan maksimal sesuai ekspektasi.
"Lokasi Koperasi Merah Putih itu di kelurahan dan kampung. Tidak semua kampung yang ada di tujuh kabupaten, sudah terkoneksi dengan jaringan," kata Istia.
Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Papua Barat Enos Aronggear mengatakan, pembahasan rencana pembentukan Koperasi Merah Putih untuk mendukung kebijakan Presiden Prabowo melibatkan sejumlah organisasi perangkat daerah.
Koperasi dimaksud diharapkan menjadi pusat layanan ekonomi dan sosial masyarakat kampung, seperti layanan sembako murah, simpan pinjam, klinik desa, apotek, cold storage hasil pertanian dan perikanan, serta distribusi logistik.
"Jadi pembentukan koperasi berdasarkan potensi, misalnya Koperasi Merah Putih Pertanian Kampung A dan lainnya," ucap Enos.
Pemprov Papua Barat gandeng Starlink dukung operasional Koperasi Merah Putih
Kamis, 10 April 2025 19:45 WIB

Kepala Diskominfo Provinsi Papua Barat Frans Istia mengatakan pemerintah provinsi akan menggandeng pihak Starlink guna mendukung pembentukan Koperasi Merah Putih tingkat kelurahan/kampung. Hal itu dikatakan Frans Istia saat ditemui awak media di Manokwari, Kamis. (ANTARA/Fransiskus Salu Weking)