Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sorong, Papua Barat Daya menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada 2024 di wilayah itu sebanyak 205.412 orang.
Ketua KPU Kota Sorong Baltasar Balthasar Berth Kambuaya di Sorong, Minggu, menjelaskan dari 205.412 orang pemilih yang terdaftar di Kota Sorong, sebanyak 106.366 orang merupakan pemilih laki-laki dan sebanyak 99.046 merupakan pemilih perempuan.
Mereka tersebar pada 41 kelurahan di 10 distrik (kecamatan) di Kota Sorong.
"KPU Kota Sorong menyatakan DPT sudah sah dan siap ikut Pillada 2024," jelas Kambuaya.
DPT dimaksud, katanya, telah melalui hasil verifikasi secara menyeluruh. Selanjutnya KPU Kota Sorong akan mengikuti rapat pleno penetapan DPT Pilkada 2024 tingkat Provinsi Papua Barat Daya.
Terdapat empat bakal pasangan calon yang mendaftar mengikuti Pilkada 2024 di KPU Kota Sorong.
Mereka terdiri dari pasangan Abner Jitmau-Muhammad Said yang diusung Partai Hanura, PDIP dan Partai Demokrat.
Kemudian pasangan CR Sagrim-Syaiful Maliki diusung oleh PKS, PKB dan Partai Gerindra.
Selanjutnya pasangan Septinus Lobat-Anshar Karim diusung oleh Partai Nasdem, PAN, Partai Buruh dan PSI serta pasangan Petronela Kambuaya-Hermanto Suaib diusung oleh Partai Golkar, PPP, Perindo dan PPB.
Ketua KPU Kota Sorong Baltasar Balthasar Berth Kambuaya di Sorong, Minggu, menjelaskan dari 205.412 orang pemilih yang terdaftar di Kota Sorong, sebanyak 106.366 orang merupakan pemilih laki-laki dan sebanyak 99.046 merupakan pemilih perempuan.
Mereka tersebar pada 41 kelurahan di 10 distrik (kecamatan) di Kota Sorong.
"KPU Kota Sorong menyatakan DPT sudah sah dan siap ikut Pillada 2024," jelas Kambuaya.
DPT dimaksud, katanya, telah melalui hasil verifikasi secara menyeluruh. Selanjutnya KPU Kota Sorong akan mengikuti rapat pleno penetapan DPT Pilkada 2024 tingkat Provinsi Papua Barat Daya.
Terdapat empat bakal pasangan calon yang mendaftar mengikuti Pilkada 2024 di KPU Kota Sorong.
Mereka terdiri dari pasangan Abner Jitmau-Muhammad Said yang diusung Partai Hanura, PDIP dan Partai Demokrat.
Kemudian pasangan CR Sagrim-Syaiful Maliki diusung oleh PKS, PKB dan Partai Gerindra.
Selanjutnya pasangan Septinus Lobat-Anshar Karim diusung oleh Partai Nasdem, PAN, Partai Buruh dan PSI serta pasangan Petronela Kambuaya-Hermanto Suaib diusung oleh Partai Golkar, PPP, Perindo dan PPB.