Manokwari (ANTARA) - PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Manokwari, Papua Barat memperingati Hari Listrik Nasional (HLN) ke-78 dengan berbagai macam kegiatan sosial kelistrikan.
Manajer PLN UP3 Manokwari Fredrik M. Noriwari di Manokwari, Jumat, mengatakan pada puncak HLN ke-78, 27 Oktober 2023, PLN Manokwari memberikan bantuan pasang listrik gratis bagi masyarakat kurang mampu di tiga kabupaten dan peningkatan jam nyala di Kabupaten Pegunungan Arfak.
"Bantuan pasang listrik gratis untuk 114 masyarakat kurang mampu tersebar di tiga kabupaten yaitu Manokwari, Teluk Bintuni dan Teluk Wondama. Sedangkan peningkatan jam nyala listrik desa (Lisdes) di empat kampung yaitu Demaisi, Memangker, Imbrekti dan Imbonggun," katanya.
Fredrik mengatakan, bantuan sosial kelistrikan tersebut mendapat sambutan baik dari masyarakat terutama peningkatan jam nyala Lisdes. Tadinya, keempat kampung tersebut listriknya hanya menyala 6 jam dari pukul 18.00-00.00 WIT. Saat ini berkat Grid System PLTMH Anggi, listrik desa di empat kampung tersebut bisa menyala 24 jam.
"Kita diharapkan menyediakan listrik berkeadilan. Untuk daerah terisolir dan daerah-daerah 3T. Maka, kita bangun sistem pemetaan berbasis teknologi. Yang mampu melihat setiap titik di seantero Indonesia, mana yang sudah dan belum berlistrik," katanya
Ia menjelaskan, PLN Manokwari juga melaksanakan kegiatan sosial lain seperti donor darah pegawai PLN Manokwari dan pemberian bantuan tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) kepada Paskibraka berprestasi tingkat nasional.
"Seluruh rangkaian kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan dan memupuk rasa kebersamaan dan saling membantu bukan hanya bagi sesama pegawai PLN, namun juga masyarakat sekitar," ungkapnya.
Fredrik mengatakan, peringatan HLN ke 78 di Manokwari sudah dimulai sejak 13 Oktober 2023. Selain kegiatan sosial, PLN Manokwari juga menggelar lomba olahraga untuk pegawai dan mitra kerja. Diselenggarakan pula Electrifying Lifestyle oleh persatuan istri karyawan dan karyawati PLN Manokwari, yaitu memasak menggunakan kompor induksi guna memperkenalkan pada masyarakat memasak yang hemat energi.
Yan, salah satu penerima bantuan pasang listrik gratis di Kampung Nuegenea memberikan apresiasi pada PLN. Pihaknya berterima kasih karena Kampung Nuegenea merupakan kampung baru dan sangat membutuhkan penerangan listrik.
"Terimakasih PLN untuk listrik gratis yang kami terima. Masih banyak keluarga keluarga yang belum mendapat listrik tapi kami bersyukur PLN sudah membawa listrik masuk ke kampung kami," kata Yan.
PLN Manokwari peringati HLN ke-78 dengan berbagai kegiatan sosial
Sabtu, 28 Oktober 2023 5:58 WIB
Kita diharapkan menyediakan listrik berkeadilan. Untuk daerah terisolir dan daerah-daerah 3T..