Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Manokwari Raknumfor Ap di Manokwari, Selasa, mengemukakan bahwa secara umum sekolah-sekolah agama negeri masih membutuhkan banyak tambahan guru.
Ia mengatakan bahwa pemenuhan kebutuhan guru di sekolah-sekolah agama negeri dilakukan sesuai dengan kemampuan keuangan pemerintah.
"Kami berharap para tenaga honorer yang sudah sekian lama mengabdi nanti dapat terakomodir untuk diangkat sebagai pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau P3K. Kami berharap dalam waktu dekat Kementerian Agama membuka penerimaan P3K," kata dia.
Ia menambahkan, sekolah-sekolah agama tidak hanya membutuhkan guru agama, tetapi juga guru bidang studi yang lain.
"Semua guru bidang studi tetap diakomodir oleh Kementerian Agama selama kita memiliki sekolah agama negeri di daerah," katanya.
Kabupaten Manokwari memiliki sejumlah sekolah agama, termasuk Madrasah Ibtidaiyah Negeri di Distrik Prafi dan Distrik Masni serta Madrasah Tsanawiyah Negeri dan Madrasah Aliyah Negeri di Distrik Warmare.
Selain itu ada Sekolah Menengah Teologi Kristen Pelita Sambab di Distrik Masni, yang merupakan satu dari tiga sekolah teologi Kristen di Papua Barat.