Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Biak Numfor, Papua telah menyiapkan lahan milik pemerintah daerah untuk pembangunan fasilitas cold storage dengan kapasitas 2.000 ton.

"Tim Kementerian Kelautan dan Perikanan bersama pemerintah daerah sudah melihat kondisi lahan untuk lokasi pembangunan cold storage di wilayah Distrik Biak Kota," kata Kepala Dinas Perikanan Biak Effendi Igirisa, di Biak, Minggu.

Effendi menyebutkan, jika fasilitas cold storage kapasitas 2.000 ton sudah tersedia di Biak dapat mendukung ekspor ikan tuna ke Jepang.

Lokasi lahan untuk lokasi pembangunan cold storage, kata dia lagi, tempatnya berada di dalam Kota Biak.

"Saat ini di Biak sudah punya fasilitas Sentra Kelautan dan Perikanan Terpadu dengan memiliki fasilitas cold storage," ujarnya.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Biak Y.Usior mengatakan, fasilitas lahan tempat pembangunan cold storage berlokasi di areal Disperindag.

Ia berharap, jika cold storage kapasitas besar telah selesai dibangun dapat memberikan dampak ekonomi buat warga sekitar.

Bahkan kehadiran fasilitas cold storage di Biak, kata dia pula, diharapkan dapat membuka lapangan kerja baru untuk pemuda dan pemudi di daerah ini.

"Dampak lain yang akan diperoleh Kabupaten Biak Numfor dengan pembangunan cold storage meningkatkan pendapatan asli daerah," ujar Usior.

Berdasarkan data Kementerian Kelautan dan Perikanan wilayah perairan Teluk Cenderawasih Biak punya potensi ikan tuna segar jenis Yellowfin mencapai sebesar satu juta ton per tahun.
 

Pewarta: Muhsidin

Editor : Evarianus Supar


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2024