Pemerintah Kabupaten Biak Numfor, Papua melalui Dinas Pariwisata (Dispar) terus menggenjot pekerjaan fisik tribun venue utama Sail Teluk Cenderawasih (STC) di kawasan Pantai Samau, bekas pelabuhan Biak Mina Jaya Distrik Biak Kota, Papua.

"Sampai saat ini lokasi venue utama penyelenggaraan STC Biak ditargetkan rampung tepat waktu," ujar Kepala Dinas Pariwisata selaku Ketua Panitia Pelaksana STC dalam keterangan tertulis diterima ANTARA, Sabtu.

Dikatakannya, lokasi pembangunan venue utama STC Biak telah ditinjau Penjabat Gubernur Papua Ridwan Rumasukun di kawasan utama pelaksanaan STC Kabupaten Biak Numfor.

Kehadiran Pj Gubernur Papua Ridwan Rumasukun didampingi Wakil Bupati Biak Numfor Calvin Mansnembra dan sejumlah pejabat lainnya untuk melihat langsung dari dekat kemajuan pembangunan sejumlah fasilitas pendukung di venue utama pelaksanaan STC Papua 2023.

Tak hanya itu, Pj Gubernur Papua Ridwan juga melihat langsung desain master plan pembangunan venue utama tempat berlangsungnya kegiatan STC Biak 2023.

Sejumlah infrastruktur dan sarana penunjang lainnya kini terus digenjot pembangunan untuk diupayakan dapat tuntas dalam waktu dekat.

"Jadi Pak Pj. Gubernur melihat dari dekat progres kesiapan sejumlah sarana dan prasarana penunjang, intinya semua jalan dan diupayakan tuntas secepatnya,” kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Biak Numfor, Turbey Onny Dangeubun,

Menurut Onny, sesuai dengan rencana dan agenda yang sudah ada, pelaksanaan puncak kegiatan nasional STC Biak akan berlangsung 1–7 November 2023 dan dihadiri langsung Presiden Joko Widodo.

“Sampai saat ini belum ada perubahan agenda yang sudah ada, Bapak Bupati juga masih terus melakukan koordinasi terkait dengan puncak pelaksanaan STC 2023,” ujar Kadispar Onny Dangeubun.
 

Pewarta: Muhsidin

Editor : Evarianus Supar


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Barat 2023